Penyaluran Zakat Fitrah dan Zakat Mal Masjid Al Ichlas Gumulan

Gumulan, Desa Caturharjo
Dipublikasi pada 04 June 2019

Deskripsi

Gumulan [04/06/2019] Tanpa terasa Ramadhan telah meninggalkan kita semua, ada rasa senang namun ada pula rasa sedih. Senang karena kita memasuki bulan syawal yang didalamnya ada tradisi lebaran berkumpul dengan sanak saudara, namun juga bersedih karena hari-hari kita tidaklah dinilai seistimewa bulan Ramadhan, amalan-amalan kita harus lebih ditingkatkan, karena pahalanya tidaklah sama seperti bulan Ramadhan.
Diakhir bulan Ramadhan ini seperti tahun-tahun sebelumnya masyarakat dusun Gumulan telah memiliki kesadaran yang tinggi untuk menunaikan kewajiban Zakat Fitrah. Walaupun memang masih dalam tahap belajar, kenapa demikian ? karena memang pada dasarnya ketika dinilai dengan cermat sesuai aturan yang berlaku, masyarakat Gumulan masih banyak yang belum memenuhi kriteria wajib zakat. Namun karena tingkat kesadaran yang tinggi, Alhamdulillah masyarakat dusun Gumulan tetap menunaikan kewajibannya untuk membayar zakat sebagai penyempurna ibadah puasa Ramadhan.
Sebagai pelaksanaa penerimaan dan penyaluran zakat ini Dusun Gumulan bekerja sama dengan organisasi muda-mudi Gumulan beserta takmir masjid. Berikut ini adalah beberapa dokumentasi kegiatan penerimaan zakat dan penyalurannya di Dusun Gumulan khususnya RT 01 dan 02 yang berpusatkan di Masjid Al Ichlas Gumulan. 

Selengkapnya di Web Kampung KB Gumulan
Sesi Kegiatan Keagamaan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan