Sosialisasi Budidaya Ikan Papuyu

BINA KARYA
Dipublikasi pada 12 February 2019

Deskripsi

Sosialisasi Budidaya Ikan Papuyu dilakukan untuk memberikan pengetahuan tentang budidaya ikan papuyu. Sosialisasi ini dilaksanakan Di ajla Desa Antar Jaya dengan jumlah peserta 15 orang yang terdiri dari anggota UPPKS. Kegiatan sosialisasi ini dimulai dari perncanaan pada saat musrembangDesa yang menjadi prioritas usulan dan disiapkan anggaran mulai dari sosialisasi sampai dengan bantuan bibit ikan yang bersumber dari Dana Desa,memengukan waktu pelaksanaan sampai pada tahapan pelaksanaan. Sosialisasi ini adalah salah satu usaha untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan anggota kelompok UPPKS dalam budidaya ikan papuyu. Kegiatan ini melibatkan Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan dan OPD KB kecamatan Marabahan. Peserta sosialisasi sangat antusias untuk bisa memperoleh pengetahuan dan dengan pengetahuan trsebut peserta bisa melaksakan budidaya ikan papuyu dengan harapan bisa menjadi salah satu sebagai mata pencaharian dan bisa meningkatkan penghasilan serta ekonomi bagi kelompok UPPKS pada khususnya dan untuk semua warga desa Antar Jaya secara umumnya. Karena ikan papuyu dinilai punya harga jual yang tinggi dan sesuai dengan kondisi alam di wilayah Desa Antar jaya yg dengan mudah mendapatkan bibit ikan tersebut. Terbentuknya kelompok budidaya ikan papuyu. 

Sesi Kegiatan Keagamaan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan

Tidak ada