JUMPA BERLIAN

KAMPUNG KB GAS ALAM BADAK I
Dipublikasi pada 07 February 2020

Deskripsi

JUMPA BERLIAN alias Jum'at Pagi Bersih Lingkungan merupakan program pemerintah Desa Gas Alam Badak I sejak pemerintahan Bp. H. Hidayat,, dan kegiatan ini terus berlangsung hingga sekarang. Semenjak terbentuknya Kampung KB hingga sekarang, program ini terus menjadi unggulan yang dirutinkan kegiatannya setiap Jum'at.

Pemerintah Desa, Babinkamtibmas, tokoh masyarakat juga warga Kampung KB turut berperan aktif dalam kegiatan ini, seperti pada hari ini Jum'at 07 februari 2020. Berlokasi di RT.20, seluruh Jajaran PemDes, tokoh masyarakat dan Babinkamtibmas yang bertugas di Desa Gas Alam Badak I, turut serta dalam kegiatan ini.

Tak lupa juga ada kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis yang dilaksanakan oleh petugas kesehatan Desa. Warga dapat melakukan cek gula darah, cek kolesterol, asam urat, dan cek tekanan darah serta dapat berkonsultasi kesehatannya.


Sesi Kegiatan Pembinaan Lingkungan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan