KERJA BAKTI DAN PEMBINAAN BANK SAMPAH
SEHATI kel. BANJARSARI SOLO
Dipublikasi pada 23 March 2019
Deskripsi
Hari Sabtu (23/3) Masyarakat Kampung KB bergotong royong dalam kerja bakti pot-isasi tanaman untuk penghijauan. Pot yang dibuat dalam kerja bakti ini memanfaatkan botol bekas air minum kemasan. Tidak dibuat hanya sampai menjadi pot saja, melainkan langsung diberi tanaman, sehingga pot-pot berbahan bekas botol tersebut tidak menumpuk dan mengotori lingkungan.
Lurah Banjarsari, Endang Wahyuni turut menghadiri kerja bakti tersebut. Diharapkan dengan adanya dukungan dari Pemerintah Kelurahan akan menambah semangat warga Kampung KB untuk menjaga kebersihan lingkungan
Sesi Kegiatan Pembinaan Lingkungan