Pelatihan menanam jagung oleh KWT Sodong
Deskripsi
kegiatan pelatihan menanam jagung ini difasilitasi oleh pemerintah desa Sodong. kegiatan ini dilatarbelakangi oleh banyaknya lahan pertanian yang belum digarap dengan maksimal oleh warga desa. jumlah lahan pertanian tidak sebanding dengan tenaga penggarap lahan. Banyak generasi muda desa yang tidak tertarik untuk menjadi petani. jagung adalah tanaman yang di pilih karena mempunyai nilai ekonomis tinggi dan gampang dibudidayakan. pelatihan ini dihadiri oleh anggota KWT desa Sodong, penyuluh pertanian dan pemerintah desa Sodong. Dalam pelatihan ini diberikan materi antara lain :
1. Persiapan lahan tanam
2. Penyemaian bibit jagung
3. Pemupukan tanaman jagung
4. Pengelolaan pasca produksi
Kegiatan ini ditutup dengan praktek menanam jagung di lahan secara langsung