Sosialisasi Keluarga Berencana dan Kesehatan Reproduksi
Deskripsi
Dari kesertaan ber-KB, Kampung KB Mitra Mandiri Desa Cikura merupakan desa yang capaiannya terendah. Dari total 765 PUS, baru sekitar 458 PUS (59,87%) yang menggunakan KB, sebanyak 46 PUS (10,04%) yang menggunakan KB MKJP, dan unmet need sebanyak 169 PUS (22,15%). Rendahnya capaian KB ini tentunya menjadi tantangan bagi seluruh lintas sektor dan masyarakat di Desa Cikura agar bisa meningkatkan angka kesertaan ber-KB. Salah satu upaya yang bisa dilakukan yaitu melalui sosialisasi kepada para unmet need dan ibu hamil agar nantinya mereka memiliki pengetahuan terkait manfaat KB, KB MKJP, dan KB PP serta nantinya bisa menggunakan kontrasepsi sesuai dengan kebutuhan dan keinginannya.
Kegiatan Sosialisasi dengan materi KB ini dilaksanakan pada Hari Kamis, 10 Agustus 2023 dengan mengundang peserta dari unsur PUS Unmeetneed dan Ibu Hamil. Dipaparkan materi berupa KB KR oleh Penyuluh KB Pembina Desa, seperti jenis-jenis alokon dari segi jangka waktu, maupun jenis kandungan didalamnya, serta membahas terkait mitos dan fakta kontrasepsi yang beredar di kalangan masyarakat kita. Kegiatan diakhiri dengan Diskusi dan Tanya Jawab terkait KB yang dialami oleh PUS unmet need dan ibu hamil. Adanya sosialisasi tentang KB kepada para PUS unmet need dan ibu hamil diharapkan bisa meningkatkan angka kesertaan ber-KB di Kampung KB Mitra Mandiri Desa Cikura.