Refreshing Kegiatan Posyandu oleh UPTD Puskesmas Leksono 1

WISATA ASRI
Dipublikasi pada 04 January 2022

Deskripsi

Kegiatan pembinaan kader posyandu meliputi pembinaan posyandu balita, pembinaan administrasi, pemeriksaan rutin balita dan penyuluhan. Para kader kesehatan membutuhkan pembinaan atau pelatihan dalam rangka menghadapi tugas-tugas mereka dan masalah yang dihadapi mereka.

Tujuan Pembinaan Posyandu adalah untuk menekan angka kematian bayi dan anak balita, penurunan angka kelahiran, serta peningkatan kemampuan untuk mengembangkan kegiatan yang berkenaan dengan kesehatan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat. 

Semoga kegiatan pembinaan posyandu ini dapat menambah dan menyegarkan kembali pengetahuan kader akan tugas-tugas yang harus mereka lakukan di posyandu.

 Kegiatan pembinaan posyandu ini dilakukan di bulan Januari 2022 dengan sasaran 2 posyandu wilayah kerja Puskesmas Leksono 1.


Sesi Kegiatan Pendidikan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan