Posyandu Balita Sekar Kamboja Padukuhan Kayen.

Condongcatur
Dipublikasi pada 22 October 2023

Deskripsi

Hari/tanggal:

Senin 23 oktober 2023

Pukul :10.00 sampai 12.00 WIB

Tempat:Balai Dusun Kayen


Nama Kegiatan: Posyandu Balita Sekar Kamboja Padukuhan Kayen.


Diskripsi Kegiatan:

Rutin setiap bulan Posyandu Balita Sekar Kamboja mengadakan penimbangan. Penimbangan balita bulan ini mengagendakan penimbangan berat badan,pengukuran tinggi badan,pengukuran lingkar kepala,pemberian vitamin A, pengecekan gigi,serta pengecekan jadwal imunisasi. Semua itu di catat dan direkap pada buku bantu,kartu bantu ,buku KIA dan kartu kendali. Pada penimbangan kali ini kedatangan tamu dari Puskesmas Depok II mbak Uut dan Mas Ardi yang secara tiba-tiba. Kedatangan ini bertujuan untuk melakukan evaluasi dan pemantaun secara langsung setiap tahap penimbangan,pencatatan,dan pemberian PMT.


Hasil Kegiatan:

Diharapkan dengan kegiatan ini balita di padukuhan kayen bisa lebih sehat,bisa memantau tumbuh kembang balita dan terjalin komunikasi antar orang tua balita dan kader kesehatan.

Sesi Kegiatan Pendidikan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan