Posyandu Balita

Kepek
Dipublikasi pada 14 September 2020

Deskripsi

Senin, 14 September 2020 pukul 09.30-11.00 wib telah dilaksanakan Posyandu Balita BKB Terampil Dusun Kepek di Balai Padukuhan Kepek, Kalurahan Kepek Kapanewon Saptosari. sebelum Posyandu dilaksanakan Anggota BKB Terampil yang hadir di Balai Padukuhan Kepek diwajibkan memakai masker, cuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir kemudian menggunakan handsanitizer. Posyandu di Balai Padukuhan Kepek ini dilaksanakan secara bergiliran yaitu pukul 09.30-10.15 wib adalah kloter pertama dari Rt 01- Rt 05 kemudian pukul 10.16-11.00 kloter kedua dari Rt 06- Rt 10. Hal ini dilakukan dikarenakan saat ini masih tanggap darurat Covid-19 yang masih melarang untuk berkumpul dan berkerumun dalam jumlah banyak. Balita anggota BKB Terampil Kepek ditimbang berat badannya, diberikan PMT Balita dan kemudian diberikan Penyuluhan sederhana mengenai pembiasaan adaptasi kebiasaan baru masa pandemi Corona. Dimana diwajibkan untuk menjaga kebersihan badan, kebersihan lingkungan dan sanitasi air bersih. Makan makanan yang bergizi dan dilarang berkerumun atau berkumpul dalam jumlah yang banyak karena kita tidak tahu dimana virus itu berada. Acara tersebut berjalan dengan lancar dan tidak ada kendala satu apapun.
Sesi Kegiatan Keagamaan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan