Pojok
kependudukan merupakan perpustakaan mini yang berisikan informasi program KKBPK
baik dalam bentuk design berupa gambar, grafik, peta dan ornament-ornamen
kependudukan baik manual maupun digital. Tujuan dan manfaat dari pojok
kependudukan adalah meningkatkan literasi KKBPK, meningkatkan akses masyarakat
terhadap informasi Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga
(KKBPK) meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai KKBPK. Bentuk kegiatannya
bisa dalam bentuk Penyuluhan / Diskusi Asik dan Gerakan Literasi yang
berkolaborasi dengan kegiatan RDK sesuai kreatifitas SDM nya. Pojok Edukasi ini
terdapat di beberapa tempat di Kelurahan Surodinawan yaitu di POSKESDES
Kelurahan Surodinawan dan di RSUD Wahidin Sudiro Husodo.