Donor Darah HUT Bregada Winata Manggala ke-3
Janten Desa Ngestiharjo
Dipublikasi pada 19 October 2019
Deskripsi
Sabtu, 19 Oktober 2019 bertempat di serambi Masjid Al Falak diadakan kegiatan donor darah dalam rangka HUT Bregada Winata Manggala yang ke-3.
Kegiatan ini dimulai pukul 13.00 dan diakhiri pukul 15.30 WIB. Dengan dibantu oleh 3 orang petugas dari PMI Jogja. Diawali dengan mengisi daftar hadir dan formulir, kemudian peserta masuk untuk di pengecheckan HB, tekanan dan golongan darah. Apabila memenuhi persyaratan maka peserta baru diperbolehkan untuk mendonorkan darahnya.
Acara ini juga diikuti oleh :
- Lurah Desa Ngestiharjo, Bapak Fathoni Aribowo
- Carik Desa Ngestiharjo, Bapak Dedy Ridwanmas Suhartaya
- Segenap Tokoh Masyarakat kampung Ngewotan maupun Janten
- Warga masyarakat
Peserta yang mengikuti 25 orang, namun hanya 18 orang yang dapat mendonorkan darahnya.
Sesi Kegiatan Sosial Budaya