Pelatihan Teknis Pengelolaan KKBPK Bagi Tim KB Desa tahun 2018

AIR PUTIH
Dipublikasi pada 29 January 2018

Deskripsi

Pendidikan Teknis Bagi Pengelola Tim KB Desa yang di selenggarakan oleh BKKBN Propinsi Bangka Belitung, peserta diikuti oleh perwakilan Kepala Desa, Bidan Desa, BPD dan Penyuluh KB Kampung KB Tingkat Propinsi Bangka Belitung. Kegiatan ini berlangsung selama 6 hari di Hotel Aksi 1 Pangkalpinang. Pada kesempatan ini, Kabupaten Bangka Barat mengirimkan Tim KB Desa Air Putih dengan Kampung KB dusun Jungku Kecamatan Muntok. Kegiatan tersebut dihadiri Kepala desa Air Putih, Bidan Desa dusun Jungku, BPD sekaligus PPKBD desa AirPutih serta Penyuluh KB Kecamatan Muntok. Dengan kegiatan ini diharapkan seluruh peserta diklat dapat memahami gambaran umum tentang Kampung KB dan pentingnya program KKBPK untuk dilaksanakan di tingkat desa. Dan kesuksesan Program KKBPK tidak akan berjalan tanpa dukungan dari Kepala Desa, Perangkat desa beserta Tim KB Desa.
Sesi Kegiatan Keagamaan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan

Tidak ada