Lomba Menu Kreasi Dashat Tingkat Kabupaten Kotawaringin Barat Tahun 2024
KAMPUNG KB BAHARI
Dipublikasi pada 29 July 2024
Deskripsi
Pada tanggal 30 Juli 2024, kader Dapur Sehat Atasi Stunting (Dashat) Desa Tanjung Putri turut serta dalam Lomba Menu Kreasi Dashat tingkat Kabupaten Kotawaringin Barat. Dalam ajang ini, kader Dashat menunjukkan kreativitasnya dengan menyajikan menu berbahan lokal yang bergizi, seimbang, dan terjangkau, sebagai bentuk dukungan terhadap upaya pencegahan stunting di wilayah desa.
Kehadiran kader Dashat Desa Tanjung Putri menjadi wujud nyata peran aktif masyarakat dalam meningkatkan kesadaran gizi serta mendukung program percepatan penurunan stunting melalui pendekatan berbasis pangan lokal. Partisipasi ini juga menjadi motivasi bagi kader dan masyarakat untuk terus berinovasi dalam menyajikan makanan sehat bagi keluarga.
Sesi Kegiatan Kasih Sayang