PERTEMUAN KELOMPOK KERJA KAMPUNG KB MAKU SONYINGA

MAKU SONYINGA
Dipublikasi pada 02 August 2018

Deskripsi

Materi : Penyusunan rencana kegiatan selanjutnya
Peserta : Kabid Pengendalian Penduduk, , Pengurus Pokja Kampung KB dan Kepala UPT serta PKB Sekecamatan Kota Ternate Selatan
I. Pembukaan
• Kepala UPT membuka pertemuan Pokja Kampung KB dengan menjelaskan maksud dan tujuan dilaksanakannya pertemuan Pokja Kampung KB adalah untuk membahas tentang penyusunan rencana kerja lanjutan Kampung KB Maku Sonyinga.
II. Isi / Pembahasan
• Ketua Pokja Kampung KB Maku Sonyinga menjelaskan tentang rencana kegiatan lanjutan yang akan dilaksanakan oleh pokja kampung KB Maku Sonyinga.
• Lurah Bastiong Karance memberikan dukungan penuh terhadap segala hal yang direncanakan selama kegiatan itu memang bermanfaat bagi masyarakat luas.
• Sekretaris Pokja membacakan susunan rencana program lanjutan Pokja Kampung KB Maku Sonyinga.
1. Mengadakan pelatihan perawatan jenazah.
2. Mengadakan sunatan masal
3. Membuat taman hidroponik
4. Membuat kampung pelangi di wilayah rt 005.
• Arahan dari Kepala Bidang Pengendalian Penduduk adalah laksanakan segala kegiatan dengan koordinasi kepada lintas sektor sehingga mendapatkan dukungan yang maksimal sehingga lebih mudah dalam mewujudkan program.
III. Penutup
Diakhir pertemuan, Kepala UPT menutup pertemuan Pokja Kampung KB dan menyampaikan harapan semoga kegiatan di Kampung KB ini bisa berproses dengan baik dan mengingatkan untuk tetap datang di pertemuan berikutnya yang akan dilaksanakan di bulan berikutnya.

Sesi Kegiatan Keagamaan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan