Penyuluhan 1000 HPK

BENTENG PASANGRAHAN
Dipublikasi pada 06 January 2025

Deskripsi

Penyuluhan 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK) bertujuan untuk memastikan bahwa ibu dan bayi mendapatkan asupan gizi dan perawatan kesehatan yang optimalPenyuluhan ini bertujuan untuk: Mencegah stunting atau kekerdilan, Meningkatkan gizi, Memperbaiki pola asuh, Menjaga kesehatan ibu dan anak. 

1000 HPK adalah fase kehidupan yang dimulai sejak terbentuknya janin hingga anak berusia 2 tahun. Pada periode ini, organ-organ vital seperti otak, hati, jantung, ginjal, tulang, tangan, kaki, dan organ tubuh lainnya mulai terbentuk dan berkembang.

Beberapa materi yang disampaikan dalam penyuluhan 1000 HPK, di antaranya:

  • Pentingnya asupan gizi yang seimbang bagi ibu hamil dan anak
  • Pentingnya ASI eksklusif selama enam bulan pertama
  • Pentingnya stimulasi dini bagi perkembangan otak anak
  • Pentingnya pemeriksaan kesehatan rutin bagi ibu hamil dan anak
  • Pentingnya imunisasi dan kebersihan lingkungan

Kualitas nutrisi ibu dapat menentukan kesehatan seumur hidup seorang anak. Diet prenatal ibu dapat mempengaruhi preferensi rasa bagi bayi.
Sesi Kegiatan Reproduksi

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan