Pemberdayaan kader dalam rangka pencegahan dan pengendalian penyakit menular dan penyakit tidak menular, pelaksanaan imunisasi, serta penyehatan lingkungan.

Kampung KB Sungai Enam
Dipublikasi pada 25 September 2025

Deskripsi

Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 hari  yang didahiri oleh 1 kader mewakili posyandu setiap hari sesuai jadwal bergantian (21 posyandu kijang kota dan 3 posyandu sungai enam) di aula Puskesmas Kijang. Tujuanya ialah menambah wawasan kader dalam alam rangka pencegahan dan   pengendalian penyakit menular dan penyakit tidak menular,    pelaksanaan imunisasi, serta penyehatan lingkungan. 

Peserta dihadiri Kepala  Puskesmas / Ka TU/ Pj. UKM  dan PJ masing-masing program Puskesmas

 Adapun materi yang disampaikan ialah 

1. Pengisian Buku KIA untuk pemantauan tanda bahaya ibu Hamil oleh kader Posyandu meliputi pemahaman tentang tanda bahaya kehamilan dan persalinan

2. Imunisasi rutin lengkap dan Penyakit yang Dapat Dicegah Dengan Imunisasi (PD3I)

3. Skrining jiwa oleh kader Posyandu mencakup edukasi dasar, penggunaan alat skrining sederhana seperti Kuesioner SRQ

4. Edukasi dan deteksi dini oleh Kader Posyandu

5. Pengisian format CKG (Cek Kesehatan Gratis) oleh kader menggunakan aplikasi Sehat Indonesia Ku 

6. Cara Penimbangan dan Pengukuran yang benar pada Langkah 3 

7. Penyakit TBC mencakup apa itu TBC, penyebab, gejala awal dan cara penularan, serta tindakan pencegahan, penanganan di rumah dan di lingkungan Posyandu

8. Pengetahuan kader untuk menemukan kasus suspek, skrining kontak, dan pendampingi pasien hingga tuntas pengobatan.

9. Pencegahan Demam Berdarah (DBD) fokus pada pemberantasan sarang nyamuk (PSN) dengan gerakan 3M PlusH


Hasil dari kegiatan ini ialah peserta antusias dan berjalan dengan lancar

Sesi Kegiatan Pendidikan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan