Pelayanan KB Inplant
Mata Air
Dipublikasi pada 12 August 2020
Deskripsi
Kagiatan pelayanan MKJP khususnya Inplant bagi PUS di desa mata air, dilaksanakan bekerja sama dengan puskesmas Tarus. Tujuan untuk menurunkan angka kelahiran, dan meningkatkan kesejahteraan keluarga pada umumnya.
Kegiatan ini dilaksanakan dengan sumberdana dari swadaya masyarakat, dan atas kerja sama yang baik antara pemerintah desa, PPKBD dan SUB PPKBD serta POKJA kampung KB.
Calon peserta kb yang hadir sebanyak 9 orang tapi yang dilayani pemasangan inplant sebanyak 6 orang, 1 orang peserta baru suntikan dan 2 orang tidak dilayani inplant karena mengalami hypertensi.
Kegiatan berlangsung dari jam 09.00 sampai dengan jam 12.00. yang melakukan pelayanan yaitu Bidan dari Puskesmas Tarus dan Bidan di Pustu Mata Air.
Sesi Kegiatan Keagamaan