Pertemuan Pokja Kampung KB Setia
Deskripsi
NOTULEN KEGIATAN
I. PENDAHULUAN
Kegiatan : Pertemuan Kelompok Kerja (Pokja) Kampung KB
Kelurahan Setia – Kecamatan Binjai Kota
Hari/tanggal : Rabu/ 14 Agustus 2024
Tempat : Aula Kantor Kelurahan Setia
II. TOPIK/MATERI YANG DIBAHAS
1. Evaluasi program Bangga Kencana dan kinerja Pokja Kampung KB Kelurahan Setia.
2. Menyusun rencana kerja bulan selanjutnya.
III. TUJUAN
Mengetahui pencapaian hasil pelayanan program Bangga Kencana di Kampung KB Kelurahan Setia, kendala dan menyusun rencana pengembangan Kampung KB Kelurahan Setia ke depannya.
IV. HASIL KEGIATAN
1. Pelayanan KB bagi para PUS di Kampung KB Kelurahan Setia telah mencapai target PPM peserta KB aktif dan peserta KB baru sebesar 62%.
2. Pengurus Pokja Kampung KB di setiap seksi telah melaporkan hasil kegiatan yang dilakukan selama bulan Juli 2024. Berdasarkan evaluasi yang dilakukan oleh Pengurus Pokja Kampung KB tampak adanya peningkatan jumlah kehadiran dan partisipasi anggota Poktan BKB, BKR, BKL, UPPKA dan PIK R.
3. Beras jimpitan para Pengurus Pokja Kampung KB Kelurahan Setia akan dikumpulkan dan dijual, di mana hasilnya nanti akan dipergunakan untuk operasional kegiatan Pokja Kampung KB.
4. Pengurus Pokja Kampung KB sepakat untuk berkumpul kembali pada tanggal 23 Agustus 2024 di rumah Ketua Rumah Dataku untuk membenahi data KB, data potensi dan data kependudukan Kampung KB Kelurahan Setia.
5. Kader IMP akan melanjutkan kegiatan KIE/konseling KB dan mengajak calon akseptor ke Puskesmas Binjai Kota untuk diberi pelayanan pemsangan alat kontrasepsi.
6. TPK Kelurahan Setia akan melanjutkan kegiatan pendampingan KRS dan melaksanakan pencatatan pelaporan kegiatan di Elsimil.
V. PENUTUP
Seluruh peserta dapat memahami informasi yang disampaikan dan sepakat untuk bekerjasama melaksanakan semua rencana yang telah disusun.