Pembinaan poktan BKL terintegrasi Posyandu Lansia di Kampung KB Setia.
Deskripsi
-
Deskripsi Pelaksanaan Kegiatan
1. Judul Kegiatan :
Penguatan Ketahanan Keluarga pada Dimensi Kemandirian (Indikator : Kesehatan Keluarga) dengan melaksanakan kegiatan pembinaan kesehatan intelektual lansia di poktan BKL.
2. Tujuan Kegiatan :
· Meningkatnya pengetahuan dan keterampilan lansia serta keluarganya dalam pemeliharaan kesehatan intelektual lansia.
· Terpantaunya kesehatan lansia melalui pemeriksaan tekanan darah, kadar gula darah dan asam urat.
3. Proses :
· Kegiatan ini dilaksanakan bekerjasama dengan tenaga kesehatan dari Puskesmas Binjai Kota dalam kegiatan Posyandu Lansia.
· Jumlah lansia dan keluarga lansia yang hadir pada kegiatan ini adalah 47 orang dan telah menerima KIE tentang pemeliharaan kesehatan intelektual dan mengikuti senam otak lansia.
4. Hasil / Rencana Tindak Lanjut :
Kegaiatan KIE, pemeriksaan kesehatan dan senam lansia akan dilaksanakan setiap bulan secara rutin berkala sesuai jadwal yang telah ditetapkan.