Penguatan Nilai Ekonomi dalam Bentuk Bank Sampah
Deskripsi
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam pengelolaan sampah dilingkungan sekitar Kelurahan Kutajaya agar bernilai ekonomi dan manfaat bagi masyarakat sekitar. Kegiatan ini yang dihadiri oleh masyarakat Kampung Keluarga Berkualitas Kelurahan Kutajaya berserta OPD terkait.
Setelah mengikuti kegiatan ini diharapkan peserta yang hadir mendapatkan informasi pemanfaatan sampah dilingkungan agar memenuhi nilai ekonomi.
Kegiatan ini terlaksana dikarenakan usaha yang dilakukan oleh Kelompok Kerja Kampung KB dengan Pemerintah Kelurahan Kutajaya dalam mengadvokasi serta mengajak lintas sektor dalam pemberdayaan masyarakat dilingkungan Kampung Keluarga Berkualitas Kelurahan Kutajaya sehingga dapat memfasilitasi kegiatan ini. Kegiatan ini terlaksanan dengan antusias peserta cukup baik serta diharapkan akan menimbulkan antusias dalam melaksanakan tindaklanjut dalam upaya pengelolaan Bank Sampah yang lebih baik.