Kegiatan Piket dan Monitoring Pengelola Rptra Kelurahan Utan Kayu Selatan – 13 Mei 2021

Kampung KB Kelurahan Utan Kayu Selatan
Dipublikasi pada 13 May 2021

Deskripsi

Berada dalam situasi tanggap darurat bencana virus corona (COVID-19) tidak menghentikan semangat para pengelola RPTRA di wilayah Kelurahan Utan Kayu Selatan. Sesuai arahan pengurus, para pengelola RPTRA diharuskan WFH (Work From Home) karena RPTRA ditutup untuk sementara waktu sampai waktu yang ditentukan nanti. Setiap harinya ada piket dan monitoring oleh para pengelola RPTRA. Hal ini bertujuan agar RPTRA tetap terjaga kebersihan dan keindahannya walau dalam keadaan pandemi virus corona (COVID-19).
Kegiatan yang biasa dilakukan oleh para pengelola RPRA yaitu :
- Membuka dan menutup pintu pagar RPTRA
- Mematikan dan menyalakan lampu RPTRA
- Membersihkan indoor dan outdoor RPTRA (menyapu dan mengepel lantai)
- Merapihkan tanaman RPTRA
- Memberi pakan ikan di kolam gizi RPTRA
- Mengerjakan administrasi RPTRA
- Memberi Makan Maggot

Sesi Kegiatan Keagamaan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan