Latihan Menabuh Sebagai Ajang Penyaluran Hobi Sekaligus Menjaga Kebudayaan
Deskripsi
Penarungan (10/11/2018)
Sekeha gong Banjar Bantas "WIRA LAGA" melakukan latihan menabuh di Banjar guna melatih kreatifitas anak-anak muda sekaligus sebagai ajang penyaluran hobi yang sangat bermanfaat untuk melestarikan dan menjaga kebudayaan Bali khususnya di bidang musik yaitu menabuh. Kegiatan tersebut dilakukan di balai banjar Bantas .
Kegiatan menabuh yang dilakukan oleh sekeha gong Banjar Bantas merupakan kegiatan rutin anggota sekeha gong, kegiatan ini sudah berlangsung mulai dari kemarin malam (9/11). Sekeha gong Banjar Bantas diketuai oleh I NYOMAN DARMAWAN. Kegiatan ini dilakukan pada malam hari di sela-sela waktu luang mereka yang biasanya dalam latihan selalu didampingi oleh ketua dan bendahara sekeha gong. Latihan dimulai dari pukul 19.00 hingga pukul 22.00 WITA. Kurang lebih selama 3 jam mereka berlatih. "Anggota Sekeha gong ini berjumlah sekitar 22 orang, dimana anggotanya terdiri dari anak-anak SD, siswa SMP dan SMA serta orang dewasa yang sudah bekerja" jelas I Putu Eka Putrawan. (008/KIMPNR)
Instansi Pembina Kegiatan
Tidak ada