Refreshing ke Bedugul, Sambut HUT STT. Sanjaya Putra ke-41
Deskripsi
Penarungan (3/12/2018)
Pemuda Pemudi Banjar Cemenggon Desa Penarungan kemarin pagi (2/12) bersama-sama berangkat ke Kebun Raya Bedugul. Pemuda Pemudi Banjar Cemenggon yang bernama STT. Sanjaya Putra melakukan acara di Kebun Raya bedugul prihal untuk menyambut HUT STT. Sanjaya Putra ke-41.
Pukul 07.00 wita mereka kumpul di Bale Banjar Cemenggon untuk melakukan breafing dan membagikan rundown kegiatan yang akan dilakukan di Kebun Raya Bedugul nantinya. Sebelum berangkat mereka melakukan persembahyangan bersama di Pura Melanting dan setelah itu melakukan absen. Berangkat dengan bus, mereka sepakat menggunakan pakaian atas putih serta bawahan bebas agar serasi dan kompak.
Sampai di Bedugul STT. Sanjaya Putra menentukan lokasi mereka untuk melakukan lomba-lomba lalu melakukan doa bersama agar diberi keselamatan dalam melakukan acara di Kebun Raya Bedugul. Adapun lomba-lomba yang dilakukan disana antara lain lomba balon berpasangan, lomba memasukan karet dengan tusuk gigi, lomba memasukan paku kedalam botol, lomba karet muka serta lomba megale-galean. Setelah selesai lomba mereka makan bersama dan acara bebas 1 jam.
Kegiatan ini yang merupakan rangkaian HUT STT. Sanjaya Putra ini selain dapat menumbuhkan rasa persaudaraan dan kekompakan juga dapat menyegarkan pikiran karena dilakukan di Kebun Raya Bedugul. Acara tersebut berjalan lancar dan baik sampai mereka pulang dan sampai kembali lagi di Bale Banjar Cemenggon.(011/KIMPNR)
Instansi Pembina Kegiatan
Tidak ada
Sasaran Kegiatan
Tidak ada