Pertemuan Kelompok Kerja di Kampung KB

KAMPUNG KB LABANAN JAYA BERSAHAJA
Dipublikasi pada 21 October 2019

Deskripsi

Kegiatan ini diawali dengan koordinasi antara Kepala Kampung dengan Penyuluh KB Kec. Teluk Bayur, dimana dirasa perlu adanya tertib administrasi di Kampung KB sehingga beliau bermaksud untuk mengadakan pertemuan dengan pengurus Pokja Kampung Labanan Jaya Bersahaja dengan menghadirkan narasumber dari Lintas Sektor yaitu  PKK, PKB dan Tokoh Agama. Kemudian PKB Kec. berkoordinasi  dengan pihak terkait mengenai perihal tersebut, akhirnya disepakatilah kegiatan Pertemuan POKJA Kampung KB Labanan Jaya Bersahaja  akan dilaksanakan pada hari Senin tanggal 21 Oktober 2019 pukul 10.00 Wite dengan menghadirkan 3 orang narasumber yaitu :
1. Rinduani dengan materi Integrasi Administrasi di Kampung KB
2. Nurjanah, S. Pd dengan materi Pendataan Dasa Wisma
3. Syaiful Hadi dengan materi Fardhu Kifayah
Acara diikuti oleh 30 orang peserta yang terdiri dari Pengurus POKJA Kampung KB LABANAN JAYA BERSAHAJA, dan dibuka oleh Kepala Kampung Labanan Jaya. Pertemuan ini memakai metode ceramah dan diakhiri dengan sesi tanya jawab.
Sesi Kegiatan Pendidikan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan