PERTEMUAN KETAHANAN KELUARGA TRIBINA- BKB

KAMPUNG KB BAKARUMMUN
Dipublikasi pada 26 February 2019

Deskripsi

Pertemuan Ketahanan Keluarga Tribina-BKB di Kampung KB "Bakarummun" pada hari selasa tanggal 26 Februari 2019 ini dalam rangka penguatan kapasitas kader dalam hal tumbuh kembang anak terutama yang berkenaan dengan pola asuh. Dalam hal ini Pola Asuh Orang Tua berperan dalam pembentukan karakter anak. Terdapat 4 tipe pola asuh yang ada di masyarakat yaitu tipe otoriter, tipe permisif atau memanjakan, tipe neglectful/ univolved  atau acuh dan tipe otoritatif demokratis. Tipe otoritatif/demokratis dianggap cara mengasuh anak yang terbaik, dimana orangtua mendengar pendapat dan memahami perasaan anak pada saat yang sama ada pula batasan dan aturan tapi dalam batas yang wajar.

Pertemuan ini diikuti oleh kader -kader BKB yang ada di Kampung KB "Bakarummun"

Kader diharapkan mampu meneruskan atau mensosialisakan pola asuh ini kepada ibu balita di BKB "Semangka" dan BKB "Mutiara Kasih"

Sesi Kegiatan Keagamaan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan