Lokakarya Mini tingkat Desa dan Kecamatan

BATU LANGKUP TEMBUDAN
Dipublikasi pada 30 September 2020

Deskripsi

- Mensosialisasikan Protokol Kesehatan dalam setiap rapat / musyawarah : Pakai Masker, Cuci tangan pakai sabun di air yang mengalir dan tetap jaga jarak.
- Dukungan Camat terhadap Program Kampung KB agar dapat dilaksanakan oleh semua Muspika, terutama PKK Kecamatan dan Kampung bekerjasama dengan Puskesmas, Penyuluh KB dan Kader PPKBD dan Sub PPKBD.
- Kita harus bangkit dan tetap bersemangat walaupun di masa pandemi ini target pencapaian MKJP harus terus di tingkatkan, karena pencapaian kita sampai per Agustus masih diangka 17,1 %, utamakan MKJP seperti Iud dan Implant.
- Pokja Kampung Kampung KB harus bekerja dengan target bekerjasama dengan Kader di lini lapangan dengan mendata R1 PUS agar target keluarga yang ber KB tepat sasaran.
- Diskusi kertas kerja Pokja Kampung KB Kendala dan Solusi yang paling dominan adalah masalah Listrik yang belum terjangkau ke rumah warga, Kenakalan remaja.
- Semangat Gotong Rpyong akan dilaksanakan hari jumat dengan target setiap RT untuk kepedulian terhadap lingkungan sekitar.
- Camat dan PKK Kecamatan memahami manfaat Kampung KB di wilayah Kecamatan, bagaimana memecahkan persoalan dengan kertas kerja Pokja Kampung KB yang menjadi prioritas yang harus di selesaikan.
- Data R1 PUS sebagian Kampung sudah menyelesaikan, Kampung Tembudan, Sumber Agung, Kayu Indah, Ampen Medang, Lobang Kelatak sudah 100% mendata, sedangkan Batu Putih belum mendata karena isolasi wilayah karena Covid 19.
- Dukungan Camat dan PKK Kecamatan terhadap Kampung KB benar-benar sangat berpengaruh ke masyarakat terutama dukungan KUA, TNI-POLRI, PKK, Puskesmas, yang memberikan semangat Pokja Kampung KB dan Kader IMP.
Sesi Kegiatan Keagamaan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan