PERPUSKAL SUMBERHARJO "PENA" MENERIMA DONASI BUKU-BUKU BACAAN ANAK DARI GKR HEMAS

SUMBERHARJO
Dipublikasi pada 21 July 2024

Deskripsi

Perpuskal Sumberharjo meneria bantuan buku-buku bacaan anak dari GKR Hemas.
Buku-buku disampaikan oleh staf dari GKR Hemas.
Buku-buku bacaan tersebut adalah

1. Cerita Dongeng

Buku cerita dongeng bergambar menghadirkan dunia magis dengan karakter-karakter seperti putri, pangeran, peri, dan makhluk ajaib lainnya.

Cerita-cerita ini tidak hanya menghibur, tetapi juga mengajarkan anak-anak tentang nilai-nilai kebaikan, keadilan, dan keberanian.

2. Cerita Fabel

Buku cerita fabel menggunakan hewan-hewan sebagai tokoh utama dengan sifat dan karakteristik manusia.

Melalui cerita ini, anak-anak dapat belajar tentang moral dan nilai-nilai seperti kesetiaan, kerja keras, dan kejujuran.

3. Cerita Binatang

Dengan gambar-gambar yang menarik dan karakter binatang yang menggemaskan, buku ini mengajak anak-anak untuk menjelajahi dunia hewan.

Anak-anak dapat belajar tentang jenis-jenis binatang, habitat mereka, dan karakteristik unik yang dimiliki oleh masing-masing binatang.

4. Cerita Pendidikan

Buku cerita pendidikan bergambar dirancang khusus untuk membantu anak-anak memahami konsep-konsep penting seperti angka, huruf, bentuk, dan warna.

Dengan gambar-gambar yang cerah dan menarik, buku ini membuat belajar menjadi menyenangkan dan interaktif bagi anak-anak.

5. Cerita Sains

Buku cerita sains bergambar memperkenalkan anak-anak pada konsep-konsep ilmiah secara sederhana dan menyenangkan, seperti tumbuhan hingga angkasa.

6. Cerita Rakyat

Buku cerita rakyat adalah karya sastra yang mengangkat cerita-cerita tradisional dan legenda dari berbagai budaya di dunia.

Cerita-cerita ini memiliki nilai-nilai budaya, moral, dan hiburan yang dapat menginspirasi dan mengedukasi anak-anak.

Kegiatan ini terlaksana dengan baik.



Sesi Kegiatan Pendidikan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan