Penyuluhan Tribina dan Program KB

Kampung KB Triwidadi, Pajangan, Bantul
Dipublikasi pada 10 April 2018

Deskripsi

Hari/ Tanggal : Selasa, 10 april 2018

Jam : 13.00 - selesai

Tempat : Dusun Ngincep

Acara :  Pembinaan Tribina di Kampung KB Ngincep

Hasil pertemuan

1. Pembukaan

Acara dibuka oleh ibu Ir. Sri Yani M.si sebagai koordinator PLKB Kecamatan Pajangan dengan bacaan Basmallah

2. Inti acara

    a) Bapak Suryadi Raharja, SH

    - Kampung KB merupakan salah satu bentuk atau model miniatur pelaksanaan total program KKBPK secara utuh yang melibatkan seluruh bidang dilingkungan OPD KB dan besrsinergi dengan instansi atau lembaga lintas sektor, mitra kerja, stakeholders sesuai dengan kebutuhan kondisi wilayah, serta dilaksanakan ditingkatpemerintah terendah.

    - Tujuan kampung KB untuk meingkatkan kuialitas hidup masyarakat ditingkat kampung atau yang setara melalui program kependudukan, KB dan pembangunan keluarga.

    - Pelaksana : Kepala Desa, Ketua RW, Ketua RT, PKB, atau PLKB atau TPD, petugas lapangan sektor terkait, PKK, IMP, masyarakat, kader.

    - Langkah pembentukan  : Membangun komitmen, menyusun profil wilayah, pnempatan wilayah kampung KB, Pembentukan pengurus, pelengkapan data, sosialisasi pencanangan kampung KB, pelaksanaan operasional.

    - Model penggarapan : KBKR, Kependudukan, pembangunan keluarga, lintas sektor.

    b). Bapak Drs. Sambudi Riyanta memberikan dukungan untuk mjeningkatkan kegiatan kampung KB agar warga dusun ikut berpartisipasi dalam program kampung KB serta peran aktif di dalam program kampung KB.

3. Tanya jawab

Langkah yang dilakukan untuk mengembangkan program kampung KB itu apa saja?

4. Penutup

Acara yang terakhir yaitu penutup acara ditutup dengan bacaan hamdalah bersama-sama.


                                                                                                                            Notulis

                                                                                                                            Ir. Sri Yani M,si

Sesi Kegiatan Keagamaan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan