Penilaian Lomba Kebersihan Lingkungan Tingkat RT di Dusun Krajan Desa Jambewangi

Jambewangi
Dipublikasi pada 14 August 2019

Deskripsi

Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI yang ke- 74, Masyarakat Dusun Krajan Kampung KB Desa Jambewangi mengadakan lomba kebersihan lingkungan tingkat RT. Penilaian lomba dilaksanakan pada tanggal 14 Agustus 2019 oleh tim Juri yang diketuai Kepala Dusun Krajan. Kegiatan ini ditujukan agar masyarakat semakin peduli dengan lingkungannya sehingga dengan lingkungan yang bersih dan nyaman menjadikan masyarakat yang sehat dan sejahtera.

Kegiatan ini terselenggara karena adanya permintaan dari masyarakat kepada Panitia HUT RI tingkat dusun Krajan, yang kemudian diteruskan kepada Kepala Dusun Krajan dan akhirnya dibentuklah Tim Juri lomba kebersihan.

Setelah dilaksanakan penilaian lomba kebersihan tingkat RT tersebut, masyarakat menjadi sadar akan pentingnya kebersihan lingkungan.

Sesi Kegiatan Pembinaan Lingkungan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan