Penyelenggaraan Tasyakuran Kemerdekaan HUT RI 78, Wujud Kenang Masyarakat Terhadap Jasa Pahlawan
Jambewangi
Dipublikasi pada 13 September 2023
Deskripsi
Kegiatan ini bertujuan untuk memupuk rasa nasionalisme warga dan untuk mengenang jasa-jasa pahlawan. Sebagaimana pahlawan yang berjuang, sebagai masyarakat yang menikmati kemerdakaan ini, maka diadakan acara ini juga untuk menggirimkan doa-doa terbaik masyarakat untuk pahlawan yang telah gugur ataupun yang masih hidup.
Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh lapisan masyarakat, tokoh agama, Babinsa, Babinkhamtibnas, kepala desa dan perangkatnya, serta lembaga pendidikan PKBM. Kegiatan diawali dengan sambutan-sambutan, renungan jasa pahlawan, doa, dan acara tasyakuran potong tumpeng. Masyarakat dan seluruh hadirin lain yang mengikuti kegiatan ini berbaur menjadi satu dengan perasaan haru dan bangga akan perjuangan pahlawan-pahlawan mereka.
Sesi Kegiatan Sosial Budaya