JUMAT BERKAH : Berbagi Sayur, lauk, Sembako, dan Pakaian Layak Pakai untuk Warga Sekitar
Deskripsi
Dalam semangat berbagi dan kepedulian sosial, Majlis Ta'lim Nurul Huda Blok C secara rutin mengadakan kegiatan Jumat Berkah yang dilaksanakan setiap hari Jumat pukul 06.30 pagi di lapangan bulutangkis Blok C perumahan Amarapura.
Kegiatan ini menyediakan berbagai bahan makanan mentah seperti aneka sayur-mayur, lauk pauk mentah, sembako, serta pakaian layak pakai yang dapat diambil secara gratis oleh warga sekitar. Program ini diperuntukkan bagi masyarakat sekitar Perumahan Amarapura dan telah diikuti oleh warga dari wilayah Kademangan dann Sengkol.
Kegiatan ini diprakarsai dan dikoordinir oleh Pengurus Majelis Ta'lim (MT) Nurul Huda Blok C dengan dukungan logistik sepenuhnya berasal dari para donatur baik dalam bentuk uang tunai maupun sumbangan langsung berupa sayuran, lauk mentah dan kebutuhan lainnya.
Dengan adanya Jumat Berkah diharapkan dapat meringankan beban masyarakat dan mempererat tali silaturahmi antar warga, sekaligus menumbuhkan semangat gotongroyong dalam lingkungan perumahan.