Gambaran Umum
Desa Sukagalih merupakan sebuah desa yang berada di kawasan Kecamatan Sumedang Selatan Kabupaten Sumedang. Lokasinya berada di bagian timur laut wilayah kecamatan dan berada di jalur lalu lintas ke wilayah selatan Kecamatan Sumedang Selatan. Jika dilihat dari pusat kecamatan, posisinya berada di sebelah timur dengan jarak sekitar empat kilometer.
Berdasarkan data Kecamatan Sumedang Selatan dalam Angka tahun 2014 yang dikeluarkan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Sumedang, pada tahun 2013 Desa Sukagalih memiliki status sebagai perkotaan dengan klasifikasi desa swadaya lanjut. Secara topografis, wilayah Desa Sukagalih terletak di kawasan dengan bentuk bentang permukaan tanah berupa lereng perbukitan. Ketinggian wilayah dimana kantor desa berada pada 547 meter di atas permukaa laut (mdpl). Secara geografis, wilayah Desa Sukagalih dikelilingi oleh wilayah-wilayah sebagai berikut: Kelurahan Cipameungpeuk di sebelah barat dan sebelah utara, Desa Gunasari di sebelah timur serta Desa Baginda di sebelah selatan. Dan secara administratif, wilayah Desa Sukagalih terbagi ke dalam tiga wilayah dusun yaitu Dusun Tenjolaya, Dusun Nangkod dan Dusun Bosok. Sementara jumlah Rukun Warga dan Rukun Tetangganya masing-masing sebanyak enam RW dan 21 RT.
Untuk luas wilayahnya, sebagaimana disajikan sumber data yang sama, pada tahun 2013 Desa Sukagalih memiliki wilayah dengan luas total sebesar 100,5 hektar. Dari luas total wilayah tersebut, sebagian besar lahannya dipergunakan sebagai lahan pertanian. Lahan pertanian di Desa Sukagalih memiliki komposisi sebesar 89.5 persen dari luas total wilayah desa, yang sebanding dengan luasan 89.95 hektar. Lahan pertaniannya terbagi ke dalam dua jenis yaitu lahan pesawahan dan lahan pertanian bukan pesawahan. Jika dibandingkan, luasan lahan pertanian bukan pesawahan memiliki cakupan luas yang lebih besar daripada lahan pesawahannya. Lahan pesawahan di Desa Sukagalih hanya memiliki komposisi sebesar 31 persen dari luas total dan dibandingkan dengan 58,5 persen untuk luasan lahan pertanian selain pesawahan. Luasan lahan pesawahan tersebut sebanding dengan 31.15 hektar dan lahan bukan pesawahannya seluas 58.8 hektar. Kemudian sebesar 2 persennya dari luas total wilayah desa dipergunakan sebagai lahan lainnya yang sebanding dengan luasan 2.01 hektar. Untuk lahan pemukimannya tidak disebutkan besarannya.
Jika dilihat menggunakan Google Maps, wilayah Desa Sukagalih berlokasi sebelah tenggara wilayah perkotaan Sumedang dan berada di perlintasan jalan yang menghubungkan kota Sumedang dengan wilayah Citengah. Wilayahnya memanjang dari utara ke selatan dengan topografi berada di kawasan lereng perbukitan. Bagian timur wilayah Desa Sukagalih berada di dataran lebih rendah, kemudian ke arah barat semakin meninggi berupa lereng sampai dengan ujung barat berupa punggung perbukitan. Penggunaan lahan wilayah Desa Sukalagi sebagian besar diperuntukan sebagai lahan pertanian. Bagian timur wilayah Desa Sukagalih yang berupa dataran merupakan lahan pesawahan, sementara bagian baratnya yang berada di kawasan lereng perbukitan merupakan kawasan pertanian lahan kering berupa perkebunan dan ladang. Kemudian kawasan pemukian terletak di bagian tengah, memanjang dari utara ke selatan sepanjang jalur jalan yang menghubungkan kota Sumedang dengan wilayah Citengah.
Kemudian terkait jumlah penduduknya, sebagaimana disajikan sumber data yang sama, pada tahun 2013 Desa Sukagalih dihuni penduduk sebanyak 2.802 orang. Dengan rincian sebanyak 1.424 orang berjenis kelamin laki-laki ditambah 1.378 orang berjenis kelamin perempuan. Jumlah kepala keluarganya sebanyak 836 KK. Dan kepadatan penduduknya, untuk tiap kilometer persegi luas wilayah Desa Sukagalih dihuni penduduk rata-rata sebanyak 2.774 orang.
Terkait mata pancaharian penduduknya, sebagian besar penduduk Desa Sukagalih memiliki pekerjaan di sektor pertanian. Sektor pertanian ini cukup mendominasi mata pencaharian sebagian besar penduduk desa jika dibandingkan dengan sektor lainnya. Sektor pertanian ini disusul dengan sektor lainnya seperti sektor perdagangan, jasa, pegawai negeri sipil, sektor swasta dan sektor lainnya. Sektor pertanian cukup mendominasi didukung oleh peruntukan wilayah Desa Sukagalih yang sebagian besar sebagai lahan pertanian.
Lahan pesawahan di Desa Sukagalih sudah menggunakan sistem pengairan irigasi, sehingga memiliki produktivitas yang baik dalam menghasilkan produk utama berupa padi, di samping produk lain seperti palawija. Di samping sektor pertanian, ada juga yang berkecimpung di sektor peternakan dengan memelihara ternak jenis sapi potong, kerbau, kuda, kambing dan domba, serta beberapa jenis unggas seperti ayam buras, ayam pedaging dan itik.
Statistik Kampung
Jumlah Jiwa 3030
Jumlah Kepala Keluarga 1035
Jumlah PUS 492
Keluarga yang Memiliki Balita 224
Keluarga yang Memiliki Remaja 426
Keluarga yang Memiliki Lansia 276
Jumlah Remaja 546
Total
400Total 92
Status Badan Pengurus

Sarana dan Prasarana

BKB
Bina Keluarga Balita (BKB)
Ada

BKR
Bina Keluarga Remaja (BKR)
Ada

BKL
Bina Keluarga Lansia (BKL)
Ada

UPPKA
Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Akseptor (UPPKA)
Ada

PIK R
Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK R)
Ada

Sekretariat KKB
Sekretariat Kampung KB
Ada

Rumah Dataku
Rumah Data Kependudukan Kampung KB
Ada
Dukungan Terhadap Kampung KB
Sumber Dana |
Ya,
APBN Swadaya Masyarakat |
Kepengurusan/pokja KKB | Ada |
SK pokja KKB | Ada |
PLKB/PKB sebagai pendamping dan pengarah kegiatan |
Ada,
Rosita Sari - |
Regulasi dari pemerintah daerah |
Ada,
SK Kecamatan tentang Kampung KB |
Pelatihan sosialisasi bagi Pokja KKB | Ada |
Jumlah anggota pokja yang sudah terlatih/tersosialisasi pengelolaan KKB |
1 orang pokja terlatih dari 10 orang total pokja |
Rencana Kegiatan Masyarakat | Ya |
Penggunaan data dalam perencanaan dan evaluasi kegiatan |
Ya,
PK dan Pemutahiran Data Data Rutin BKKBN Potensi Desa |
Mekanisme Operasional
Rapat perencanaan kegiatan | Ada, Frekuensi: Bulanan |
Rapat koordinasi dengan dinas/instansi terkait pendukung kegiatan | Ada, Frekuensi: Bulanan |
Sosialisasi Kegiatan | Ada, Frekuensi: Bulanan |
Monitoring dan Evaluasi Kegiatan | Ada, Frekuensi: |
Penyusunan Laporan | Ada, Frekuensi: Bulanan |