Pembinaan Poktan BKB Katapiang
Deskripsi
Kegiatan ini bertujuan untuk melakukan pembinaan dan penyuluhan
pada kader dan Anggota Poktan BKB HI Katapiang. karena poktan ini terintegrasi
dengan posyandu dan paud, maka kegiatan yang dilaksanakan antara lain:
1. Pemantauan tumbuh kembang bayi dan balita, yang meliputi
aspek 7 tahapan tumbuh kembang
2. pemantauan dan penyuluhan pada sasaran ibu Hamil
3. Pemantauan dan penyuluhan pada Ibu pasca salin
kegiatan ini dihadiri oleh berbagai unsur antara lain:
1. PKB
2. Petugas medis
3. kader PPKBD/Sub PPKBD
4. TPK
Dalam pertemuan ini disampaikan materi penyuluhan mengenai 1000 HPK dan
pencegahan Stunting.
Selain itu, kader PPKBD/ Sub PPKBD juga melakukan pemantauan dan
KIE terutama bagi sasaran PUS yang belum ber KB. Dan TPK juga menjalankan
fungsinya dalam melakukan pemantauan dan pendampingan pada keluarga sasaran
yang beresiko Stunting.
Dengan adanya konvergensi dan integrasi dari semua pihak
diharapkan angka Stunting di kelurahan Aro IV Korong bisa menurun.
Setelah mengikuti kegiatan ini diharapkan keluarga sasaran bisa
memahami dengan baik mengenai 7 aspek tumbuh kembang bayi balita, 1000 HPK dan
pencegahan Stunting, sehingga bisa diterapkannya dalam pengasuhan di
keluarganya.
Kegiatan ini terlaksanan dengan antusias peserta cukup baik.