kegiatan senam lansia di desa lambaet
Lam Baet
Dipublikasi pada 05 January 2020
Deskripsi
Kegiatan senam lansia adalah kegiatan olahraga ringan dan mudah dilakukan, tidak memberatkan pada lansia. Aktivitas olahraga ini akan membantu tubuh agar tetap bugar dan sehat, karena melatih tulang tetap kuat, mendorong jantung bekerja optimal dan membantu menghilangkan radikal bebas yang ada didalam tubuh. Adapun manfaat senam lansia yaitu Bermanfaat untuk menghambat proses penuaan, jika dilakukan secara teratur akan mendapat kesegaran jasmani yang baik, mencegah terjadinya kehilangan massa tulang, terpeliharanya kekuatan otot, daya tahan tubuh dan kelenturan persendian, terpeliharanya kesehatan jantung dan system pernapasan menjadi baik, tekanan darah menjadi stabil dan dapat meningkatkan peredaran darah, sehingga dapat menghilangkan rasa sakit, menimbulkan rasa bahagia,bisa tidur lebih nyenyak dan pikiran tetap segar.
Sesi Kegiatan Keagamaan
Instansi Pembina Kegiatan
Tidak ada
Sasaran Kegiatan
Tidak ada