Pertemuan POKJA kampung KB Gampong Meunasah Manyang. Kecamatan Krung Barona Jaya. Kabupaten Aceh Besar
Deskripsi
Kegiatan Pertemuan Pokja Kampung KB dilaksanakan pada hari Senin 6 November 2023 pada pukul 12:00 WIB sd selesai yang bertempat di balai desa atau gedung PKK Gampong Meunasah Manyang yang turut dihadiri oleh perangkat desa PKB/PLKB kecamatan Krung Barona Jaya dan juga kader pengurus poktan dan juga kader KPM serta Posyandu.
Materi yang disampaikan meliputi beberapa hal mendasar program KKBPK meliputi definisi atau pengertian beberapa program. Dan Pengurusan struktural keanggotaan baru. Alhamdulillah adanya dukungan dan support dari perangkat gampong meunasah manyang untuk melakukan rapat khusus penetapan SK pengurus Kampung KB. Dan juga dipresentasikan oleh narasumber dan materi lainnya dalam kerangka program pemerintah yang perlu disosialisasikan
Pertemuan Pokja Kampung KB merupakan salah satu bentuk dan upaya untuk penggalangan dan pemantauan berbagai kegiatan melalui sebuah pertemuan dan diskusi. Tujuan untuk meningkatkan fungsi dan promosi kampung KB melalui kerja sama tim baik lintas program maupun lintas sektor serta terlaksananya kegiatan kampung Kb sesuai dengan perencanaan .