POSYANDU KESEHATAN RAHAYU 7
Deskripsi
Posyandu adalah Kegiatan Kesehatan yang diselenggarakan dari,oleh,untuk masyarakat yang dibantu oleh petugas kesehatan. Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui tumbuh kembang anak, menurunkan angka kematian ibu dan anak ,memelihara dan menjaga kesehatan warga,Meningkatkan peran serta masyarakat untuk mengembangkan kegiatan kesehatan dan KB serta kegiatan lainnya yang menunjang untuk tercapainya masyarakat sehat sejahtera,Berfungsi sebagai wahana gerakan reproduksi keluarga sejahtera, gerakan ketahanan keluarga dan gerakan ekonomi keluarga sejahtera.
yang dihadiri oleh petugas kesehatan, ibu yang memiliki balita,ibu hamil,lansia,pra lansia,remaja.
Setelah mengikuti .Hasil yang diharapkan setelah melakukan kegiatan posyandu :Kesehatan ibu dan anak, Mencatat dan memantau pekembangan balita dengan melihat garis pertumbuhan berat badan anak dari bulan ke bulan pada KMS dapat diketahui status pertumbuhan anaknya, Berat badan anak bertambah/naik, Pelayanan Keluarga Berencana berupa pelayanan kontrasepsi, Di Posyandu balita mendapatkan layanan imunisasi ,Peningkatan gizi balita di posyandu yang dilakukan oleh kader berupa memberikan penyuluhan tentang ASI, status gizi balita, MPASI, Imunisasi, Vitamin A, stimulasi tumbuh kembang anak, diare pada balita, untuk lansia ,pra lansia , remaja dapat menjaga kesehatan,perilaku hidup bersih dan sehat dilaksanakan.
Kegiatan ini terlaksana dikarenakan usaha yang dilakukan oleh pemerintah desa, dinas kesehatan,petugas kesehatan,kader kesehatan, dalam mengadvokasi/membuat proposal/mengajak warganya untuk selalu hadir ke posyandu, sehingga dengan bantuan/fasilitasi posyandu dapat terlaksana dengan baik dan lancar.
Kegiatan ini terlaksanan dengan antusias peserta cukup baik.