Pokja I PKK Desa Bulusari Peduli Anak Yatim-Piatu
BULUSARI BERKUALITAS
Dipublikasi pada 06 August 2023
Deskripsi
Kegiatan ini sebagai wujud kepedulian terhadap anak-anak yatim piatu yang ada di Desa Bulusari, yang dihadiri oleh Kepala Desa Bulusari Mat Syakir, Ketua TP PKK Desa Bulusari Suprihatin, Diretur Bumdesma Sayung Mulyo Milatul Khoiriyah, SE, beserta jajaran Pengurus Pokja I PKK Desa Bulusari. Peserta sejumlah 8 anak yatim-piatu mendapatkan santunan yang dapat digunakan untuk keperluan sekolah maupun kebutuhan lainnya.
Kegiatan ini terlaksana dikarenakan usaha yang dilakukan oleh TP PKK Desa Bulusari dan Pemerintah Desa setempat dalam memfasilitasi pemberian bantuan bagi warga yang memang membutuhkan, yang kali ini ditujukan bagi anak-anak yatim piatu.
Kegiatan ini terlaksana dengan antusias peserta cukup baik.
Sesi Kegiatan Kasih Sayang