Berwisata dan Beredukasi di PESAT Jaya Manunggal
Deskripsi
Kegiatan ini dilaksanakan pada : Hari Kamis, 22 Februari 2024, Waktu : 07.00-12.00. Peserta kegiatan : Wisatawan, Siswa sekolah , Acara : Pengenalan materi kependudukan, dan menambah literasi bacaan kepada wisatawan dan anak-anak .
Berwisata dan belajar bersama di pesat Jaya Manunggal, merupakan salah satu program dan tempat yang dimiliki oleh kampung kb jaya manunggal. Selain berwisata di rajut indah, wisatawan dapat membaca buku seputar kependudukan, buku bacaan, buku edukasi, atau fiksi dan non fiksi, bahkan di Pojok Edukasi Masyarakat "Jaya Manunggal" terdapat literasi seputra program-program BKKBN. Buku bacaan juga ditambah dengan adanya perpustakaan keliling dari perpustakaan Kabupaten Malang.
Jadi jangan ragu-ragu untuk berwisata, dan beredukasi di PESAT JAYA MANUNGGAL !