Penyuluhan KB dan Tenaga Lini Lapangan di Kecamatan Tingkir
SUMRINGAH
Dipublikasi pada 05 February 2024
Deskripsi
Kegiatan Penyuluhan Kader KB
dan Tenaga Lini Lapangan di Kecamatan Tingkir dilaksanakan pada hari Selasa (06/02/2024)
bertempat di ruang rapat Kantor PLKB Kecamatan Tingkir. Hadir dalam kegiatan
ini pemateri PLKB Kecamatan Tingkir dan sejumlah pengurus Pokja Kampung KB
& RDK se Kecamatan Tingkir.
Dalam pembinaan ini
disampaikan teknis pelaksanaan Kampung KB, RDK dan termasuk aplikasi pengisian
laporan perkembangan kegiatan di website BKKBN.
Pembinaan ini bertujuan
agar para pengurus pokja lebih matang dalam memahami konsep Kampung KB/RDK dan tupoksi
kerja masing masing.
Kegiatan berjalan lancar, antusias peserta cukup baik, dialog
berjalan dua arah.
Sesi Kegiatan Pendidikan