Sosialisasi MPASI & GTM kepada Anggota BKB

Kampung KB Rumai
Dipublikasi pada 27 April 2024

Deskripsi

Bina Keluarga Balita (BKB) adalah salah satu kelompok kegiatan (poktan) yang sasarannya adalah membina keluarga yang memiliki balita dalam memberikan pola asuh yang sehat & tepat sehingga diharapkan para balita bisa tumbuh dengan sehat dan berkualitas serta terhindar dari stunting. Terkait stunting, salah satu pencegahan yang bisa dilakukan di masa baduta/ masa 1000 HPK adalah pemberian MPASI yang adekuat & bergizi. Diperlukan pembinaan kepada para anggota BKB di Kampung KB Rumai agar para anggota mendapatkan pengetahuan dan keterampilan dalam memberikan MPASI yang adekuat & bergizi serta cara menangani GTM pada baduta sehingga pemberian MPASI bisa maksimal dan tumbuh kembang baduta juga bisa tercapai dengan maksimal.

Menindaklanjuti hal tersebut, maka pada hari Senin, 28 April 2024 pk 09.00 bertempat di Balai Desa Pucangluwuk, diadakan pembinaan BKB dengan kegiatan sebagai berikut:

1.       Pemaparan materi terkait stunting, MPASI, dan GTM oleh penyuluh KB pembina desa

2.       Diskusi terkait permasalahan yang dialami oleh para anggota BKB dalam menyiapkan dan memberikan MPASI kepada badutanya

3.       Kesepakatan dan komitmen agar para anggota BKB bisa memberikan MPASI yang adekuat & bergizi kepada badutanya setiap hari dalam rangka pencegahan stunting

Dari kegiatan tersebut, harapannya peserta bisa menerapkan ilmu/ informasi yang didapat kepada anak badutanya terutama terkait pemberian MPASI yang adekuat dan bergizi sehingga anak baduta di Desa Pucangluwuk bisa tumbuh sehat dan tidak mengalami stunting.

Sesi Kegiatan Pendidikan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan