Pertemuan Ketahanan Keluarga Berbasis Kelompok Kegiatan (POKTAN)
Deskripsi
Pertemuan Ketahanan Keluarga Berbasis Kelompok Kegiatan (POKTAN) Kampung KB Desa Kedungjati dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 8 Mei 2024 dengan peserta kader dan anggota BKB Akasia. Pertemuan tersebut membahas sebagai berikut :
1) Melakukan evaluasi kegiatan pada tahun sebelumnya
2) Adanya komitmen anggota BKB Akasia Desa Kedungjati dalam mengikuti kegiatan
3) Ikut serta dalam usaha meningkatkan jumlah anggota BKB dengan sasaran keluarga punya balita
4) Merencanakan kegiatan untuk tahun 2024
5) Mengingatkan kembali tentang pengertian, tujuan, dan manfaat BKB
Adapun rencana tindak lanjut pertemuan tersebut, yaitu melakukan KIE tentang manfaat BKB agar menarik minat ibu punya balita menjadi anggota BKB dan berperan aktif dalam setiap kegiatan.
Kegiatan ini terlaksanan dengan antusias peserta cukup baik.