Loka karya mini tingjkat desa dan kecamatan
Deskripsi
Dalam kegiatan loka karya mini tingkat desa dan kecamatan yang bermaterikan pengelolaan kampung KB dihadiri oleh 26 orang peserta.
Hasil kegiatan :
- Pengurus Kampung KB dan Pokja kampung KB menampung aspirasi dari arus bawah tentang Program apa yang akan di laksanakan.
- Kegiatan di Kampung KB hendaknya di laksanakan sesuai dengan permasalahan yang ada di wilayah itu sesuai dengan hasil pendataan.
- Menginventarisi permasalahan yang ada dan membuat skala Prioritas kegiatan.
- Mengajak semua Dinas Lintas Sektor yang ada dan komponen yg potensial di Desa untuk bekerja sama mengadakan kegiatan di Kampung KB
- Setelah skala Prioritas kegiatan sesegera mungkin melaksanakan kegiatan dengan melibatkan Pokja dan Dinas lintas Sektor yang terkait.
- Pengurus dan Pokja Kampung KB baik yang ada di Kecamatan dan di Dusun hendaknya lebih pro aktif dalam kegiatan
- Lintas Sektor terkait hendaknya membantu sepenuhnya kegiatan di Kampung KB.
- Dukungan tenaga dan Dana dari Desa sangat di harapkan agar kegiatan di Kampung KB berjalan dengan baik.
- Dalam Pengolaan Kampung KB terdapat Hal – hal yang perlu dilakukan diantaranya mekanisme pengelolaan, pencatatan Kampung KB, Mekanisme Pelaporan, dan Indikator Keberhasilan Input maupun Output.