SEMINAR SMART PARENTING
Deskripsi
giriemas-buleleng.desa.id Pada hari ini Rabu tanggal (19/02/2025) pukul 08.00 Wita bertempat di Kantor Perbekel Giri Emas, telah dilaksanakan kegiatan Seminar Smart Parenting.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui kepribadian dan karakter anak, karakter anak sebenarnya unik dan menyenangkan sehingga bisa menguak banyak hal tentang Sang Buah Hati. Kita juga bisa mengetahui apa itu parenting. Parenting adalah proses pengasuhan anak yang dilakukan oleh orang tua. Parenting mencakup berbagai aspek, seperti pemenuhan kebutuhan fisik, sosial, emosional, dan intelektual anak.
Tujuan parenting adalah :
- Merawat, melindungi, dan memastikan keselamatan dan kesehatan anak
- Mempersiapkan anak dalam menghadapi masa depannya
- Membentuk kepribadian dan mental anak agar menjadi individu yang sehat, mandiri, dan bertanggung jawab
Beberapa tips parenting yang baik :
- Bimbing tanpa paksaan
- Ajarkan tanggung jawab
- Berikan apresiasi
- Dengarkan pendapat anak
- Luangkan waktu bersama keluarga
- Hindari perilaku mengancam pada anak
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Sekretaris Desa ( mewakili Bapak Perbekel Giri Emas ) beserta Perangkat Desa dan Tenaga Kontrak, Guru TK. Widya Sesana, ibu dan bapak wali murid TK. Widya Sesana, Kader Posyandu.
Kegiatan ini terlaksana dikarenakan usaha yang dilakukan oleh PAUD TK. Widya Sesana, Pemerintah Desa dalam mengadvokasi dan mengajak para orang tua TK. Widya Sesana sehingga dengan bantuan/fasilitasi tersebut orang tua dan wali murid memahami karakter dari masing-masing anak.
Kegiatan ini terlaksanan dengan antusias peserta cukup baik.