Gotong Royong Visualisasi Rumah Dataku Kampung KB Mekarsari RW 02
Mekarsari
Dipublikasi pada 01 December 2019
Deskripsi
Hari Minggu tanggal 1 Desember 2019 pengurus Kampung KB Mekarsari RW 02 mengadakan kegiatan gotong royong atau kerja bakti di Rumah Dataku. Mulai dari memasang spanduk data kependudukan, mengisi data, memasang grafik dan histogram. Selain itu juga bersih-bersih Rumah Dataku. Terakhir pengurus Kampung KB Mekarsari RW 02 melakukan 'botram' untuk mengisi tenaga lagi. Kegiatan ini dilakukan dari pukul 10.00-12.00.
Selanjutnya diadakan pelatihan olah data kependudukan bagi PIK-R dan input data ke web Kampung KB Online.
Sesi Kegiatan Pembinaan Lingkungan