Bersama Tim Kader Keamanan Pangan, Kampung KB CoE Semarak Karya Edukasi Pedagang Pasar Martoloyo
Deskripsi
Sebagai wujud pelaksanaan fungsi program ketahanan pangan, Kampung KB CoE Semarak Karya bersama tim kader keamanan pangan Kelurahan Panggung binaan BPOM Semarang, dan Ketua RW 14 Kelurahan Panggung melakukan uji sampel makanan dan edukasi kepada pedagang di pasar Anyar Martoloyo Kota Tegal, Kamis (2/3/2023).
Tim terdiri dari 15 orang didampingi Lurah Panggung, Bhabinkamtibmas dan kepala pasar Anyar Martoloyo mengambil sampel bahan makanan dan selanjutnya diuji oleh tim kader keamanan pangan. Dari 17 sampel yang diuji, ada 2 sampel diduga mengandung formalin.
Hasil tersebut akan disampaikan ke Dinas Kesehatan Kota Tegal dan BPOM Semarang untuk menentukan langkah selanjutnya.
Kemudian kegiatan dilanjutkan memberikan edukasi keliling dari lapak ke lapak, dari kios ke kios di pasar Anyar Martoloyo untuk menuju keamanan stok pangan yang beredar di pasaran.
Selain itu, tim juga mengedukasi tentang kesehatan pangan, memberikan himbauan kepada masyarakat bahwa makanan yang sehat adalah makanan yang aman dari cemaran kimia, biologis dan benda asing.
Ketua RW 14 Kelurahan Panggung, Jaka mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan. Menurutnya program tersebut sangat baik dan membantu masyarakat untuk lebih selektif dan menjunjung tinggi nilai-nilai kesehatan.
Lurah Panggung Kota Tegal, Aminudin merasa senang karena Kelurahan Panggung dipilih untuk kegiatan ketahanan pangan yang mempunyai nilai positif untuk masyarakat dengan keberagaman nilai status sosialnya.
Ketua Kampung KB CoE Semarak Karya, Dr Yusqon juga sangat mengapresiasi kegiatan di RW 14 Kelurahan Panggung dan tim kader keamanan pangan. Hal tersebut bentuk sinergitas karena melibatkan seluruh unsur, baik kelurahan, Bhabinkamtibmas, Babinsa, kader, ketua RW dan Kampung KB CoE.