Gotong Royong Warga RT 09, RT 10, RT.11 Kelurahan Tanjung Harapan

Kampung KB Harapan Kita
Dipublikasi pada 26 January 2024

Deskripsi

Kegiatan gotong royong yang dilakukan di Kampung KB "HARAPAN KITA" Kelurahan Tanjung Harapan lingkungan warga RT 09, RT 10, RT 11 bertujuan untuk meningkatan silaturahmi, meningkatkan kekompakan yang selama ini telah berjalan dengan baik dan cukup lama. 

Adapun kegiatan yang dilakukan yakni gotong royong meningkatkan atau membuat halaman parkir dengan semenisasi. Kegiatan ini sebelumnya telah dirapatkan bersama oleh warga di 3(tiga) RT tersebut. 

Tujuan lain adalah untuk mempermudah warga khususnya umat muslim yang kesehariannya melakukan ibadah di langgar ini yakni dengan menempatkan kendaraannya pada halaman yang telah tersedia. Sehingga tercipta tempat parkir yang aman, rindang dan terlindung dari hujan ataupun terik matahari. 

Kegiatan ini dihadiri oleh warga dari RT 9, 10 & 11 dan seluruhnya masing-masing membawa peralatan masing-masing. Kegiatan ini terlaksana oleh gagasan seluruh warga di tiga RT tersebut. Kegiatan ini berlangsung hingga selesai sekitar pukul 14.30 WITA (waktu setempat).

Sesi Kegiatan Pembinaan Lingkungan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan