Kegiatan Pokja Kampung KB

SUMBER LESTARI
Dipublikasi pada 17 September 2020

Deskripsi

Kegiatan Pokja Kampung KB telah dilaksanakan pada Hari Kamis, 17 September 2020 di Balai Desa Sumberpitu. Susunan acara Pokja Kampung KB yaitu menyayikan lagu Indonesia Raya dan Mars KB, dilanjutkan dengan sambutan oleh Ibu Yanis Budhi R S.Pd selaku Koordinator Balai Penyuluhan KB, kemudian melakukan diskusi dan brainstorming terkait Ancaman Babby Boom pada Masa Pandemi Covid-19, Mitos dan Fakta KB Implan dan IUD, Capaian Jumlah Akseptor KB Implan dan IUD dalam Rangka Hari Kontrasepsi Sedunia Kecamatan Cepu s.d Tanggal 16 September 2020 serta menginfokan kembali adanya Pelayanan KB Gratis dalam Rangka Hari Kontrasepsi Sedunia bersama Ibu Yanis Budhi R S.Pd selaku Koordinator Balai Penyuluhan KB Cepu. Melalui kegiatan diskusi dan brainstorming ini diharapkan mampu meningkatkan pemahaman Anggota Pokja terhadap Ancaman Babby Boom pada Masa Pandemi Covid-19, Mitos dan Fakta KB Implan dan IUD, Capaian Jumlah Akseptor KB Implan dan IUD dalam Rangka Hari Kontrasepsi Sedunia Kecamatan Cepu s.d Tanggal 16 September 2020 serta menginfokan kembali adanya Pelayanan KB Gratis dalam Rangka Hari Kontrasepsi Sedunia. Kegiatan ini dihadiri oleh Anggota Pokja Kampung KB sejumlah 11 orang.
C. Tujuan Pelaksanaan Kegiatan
1. Peserta mengetahui dan memahami Ancaman Babby Boom pada Masa Pandemi Covid-19.
2. Peserta mengetahui dan memahami Mitos dan Fakta KB Implan dan IUD.
3. Peserta mengetahui dan memahami Capaian Jumlah Akseptor KB Implan dan IUD dalam Rangka Hari Kontrasepsi Sedunia Kecamatan Cepu s.d Tanggal 16 September 2020.
4. Mengoptimalkan Pokja Kampung KB.
D. Isi Rapat Antara Lain:
1. Koordinator PLKB Balai Penyuluhan KB Kecamatan Cepu menyampaikan tentang Ancaman Babby Boom pada Masa Pandemi Covid-19, Mitos dan Fakta KB Implan dan IUD, Capaian Jumlah Akseptor KB Implan dan IUD dalam Rangka Hari Kontrasepsi Sedunia Kecamatan Cepu s.d Tanggal 16 September 2020 serta menginfokan kembali adanya Pelayanan KB Gratis dalam Rangka Hari Kontrasepsi Sedunia
2. Peserta mengetahui Ancaman Babby Boom pada Masa Pandemi Covid-19, sehingga masyarakat menunda program kehamilan selama Masa Pandemic Covid-19.
3. Peserta mengetahui Capaian Jumlah Akseptor KB Implan dan IUD dalam Rangka Hari Kontrasepsi Sedunia Kecamatan Cepu s.d Tanggal 16 September 2020.
4. Peserta mengetahui adanya Pelayanan KB Gratis dalam Rangka Hari Kontrasepsi Sedunia
5. Kegiatan Pokja Kampung KB tetap aktif dalam masa Pandemi Covid-19 dengan mmperhatikan protokol kesehatan dengan menghadirkan anggota kelompok maksimal 15 orang.
E. Hasil Yang Diharapkan
1. Peserta melakukan KIE kepada masyarakat luas terkait materi yang telah diberikan.
2. Terwujudnya Penambahan Jumlah Akseptor KB MKJP di wilayah Desa Cabean.
3. Seluruh lapisan masyarakat mendapatkan pelayanan KB Implan dan IUD gratis.
4. Peserta mengetahui Capaian Jumlah Akseptor KB Implan dan IUD dalam Rangka Hari Kontrasepsi Sedunia Kecamatan Cepu s.d Tanggal 16 September 2020.
5. Melalui penyampaian materi Mitos dan Fakta KB MKJP dan dibarengi dengan brainstorming diharapkan KB menjadi suatu kebutuhan bagi masyarakat, sehingga meningkatnya kesadaran masyarakat untuk beralih atau menggunakan KB jenis IUD dan Implan.
6. Kegiatan Pokja Kampung KB berjalan dengan baik dan lancar sesuai protokoler kesehatan.

Sesi Kegiatan Keagamaan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan

Tidak ada