PENERIMAAN BANTUAN DAPUR DASHAT
Deskripsi
Kegiatan
ini bertujuan untuk memberikan bantuan kepada pengurus kampung KB berupa materi
tentang pembuatan modesco untuk pencegahan dan mengobati masalah stunting,
disamping itu Dinas P3AP2 dan KB Kab. Tegal memberikan bantuan seperngkat
alat dapur untuk pembuatan susu modesco supaya dimanfaatkan oleh pengurus
Kampung KB acara ini dihadiri oleh seluruh Pengurus Kampung KB se Kab. Tegal
dengan jajaran yang bersingungan dengan Kampung KB seperti Puskesmas, Bidan
desa, dan Jajaran kesehatan lain.
Pelatihan
ini membekali peserta untuk berkreasi dalam pembuatan susu modesco,kegiatan ini
mempraktekkan cara pembuatan susu modesco secara sederhana dan setelah
mendapatkan peralatan dapur dashat untuk disalurkan kepada masyarakat dan
instasi terkait dalam menangani kasus stunting.
Kegiatan
ini terlaksana dikarenakan usaha yang dilakukan oleh Dinas P3AP2 dan KB Kab.
Tegal dalam mengajak seluruh masyarakat untuk memerangi masalah stunting. sehingga
dengan bantuan peralatan dapur dashat yang diberikan oleh dinas untuk
dipergunakan sebagaimana mestinya dan bermanfaat bagi masyarkat.
Kegiatan
ini terlaksanan dengan antusias peserta cukup baik.