Kader IMP, Evaluasi Pendampingan KB Pasca Salin

Kampung Keluarga Berkualitas Sendangsari
Dipublikasi pada 21 February 2021

Deskripsi

Sendangsari-Minggu (21/02/2021). Untuk mencapai target keikutsertaan KB pasca salin, Kader IMP Sendangsari bersama bidan Puskesmas Pengasih I dan Pemerintah Kalurahan Sendangsari melaksankan evaluasi pendampingan KB Pasca salin oleh Kader. Evaluasi dilaksanakan di aula Kalurahan, Sabtu 20 Februari bertempat di aula Kalurahan.

Dibuka oleh Kamituwa Sendangsari, Suwarna Utama yang memberikan motivasi kepada Kader IMP yang selama kurang lebih 3 bulan telah berhasil mendampingi Ibu Hamil hingga menjadi peserta KB.

Disampaikan juga oleh Bidan Bunzanah, konsep kontrasepsi pasca salin merupakan penggunaan alat/obat kontrasepsi segera setelah melahirkan atau sampai dengan hari ke 42 / 6 minggu setelah melahirkan. Bidan Puskesmas Pengasih I memberikan refleksi materi kepada kader IMP agar kader lebih percaya diri dalam menyampaikan informasi serta motivasi kepada calon aseptor (ibu pasca salin). Yang perlu disampaikan kepada calon aseptor yang utama adalah tentang waktu pemasangan serta cara / alat yang akan dipilih.

Pada saat konseling perlu disampaikan ke ibu pasca salin untuk selalu memberikan ASI Ekslusif kepada bayi sampai usia 6 bulan, tidak menghentikan ASI untuk memulai suatu metode kontrasepsi dan bagi ibu menyusui dipilih alat / obat yang tidak mempengaruhi ASI ataupun kesehatan bayi yaitu IUD, Implant, tubektomi, suntik 3 bulan, pil khusus ibu menyusui dan co.

Untuk memotivasi kader, diberikan reward bagi kader yang berhasil memperoleh aseptor.
Sesi Kegiatan Keagamaan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan