Mawar Lestari mendapat Kunjungan dari Dinas Kelautan dan Perikanan

Kampung Keluarga Berkualitas Sendangsari
Dipublikasi pada 10 May 2022

Deskripsi

Sendangsari-Selasa (11-05-2022). Kelompok Wanita Tani (KWT) Mawar Lestari yang ada di Padukuhan Gegunung Kalurahan Sendangsari merupakan salah satu KWT yang mendapatkan program Budidaya Ikan Dalam Ember (Budikdamber).

Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Kulon Progo sebagai pemberi bantuan melaksanakan kunjungan, Selasa 11 Mei 2022. Pada kunjungan itu juga dilaksanakan pemeriksaan barang dan jasa yang diterima oleh KWT. Disampaikan oleh Ketua Mawar Lestari, bibit lele yang telah diterima kurang lebih 2 minggu, pada saat diterima ukuran sesuai. Demikian juga dengan pakan dan sarana lainnya.

“Bibit yang kami terima berukuran 7cm, sesuai dengan spesifikasi, begitu juga dengan jumlah pakan dan jumlah ember serta sarana lainnya” jelas Puji Lestari.

Dengan adanya program ini diharapkan dapat meningkatkan kebutuhan protein anggota, harapan ke depan dapat meningkatkan ekonomi.

Sesi Kegiatan Ekonomi

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan